Sabtu, 24 Desember 2011

MUSMA UKM Penalaran UNAIR

Bertempat di Aula Student Center kampus C Universitas Airlangga Surabaya pada tanggal 23 Desember 2011 diadakan musyawarah bersama (MUSMA) anggota UKM Penalaran Universitas Airlangga yang bertujuan untuk menetapkan AD, ADRT, serta memilih Ketua UKM Penalaran tahun 2012.

Adapun yang menjadi Calon Ketua UKM Penalaran tahun 2012 adalah: 1. Sholihudin dari Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, 2. Nurul Hikmah dari Fakultas Sains dan Teknologi, 3. Ditty Heppyanti Lulu dari Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik. Setelah para anggota UKM Penalaran melakukan musyawarah untuk menentukan Ketua UKM Penalaran Universitas Airlangga tahun 2012, maka terpilih lah saudara Sholihudin sebagai Ketua UKM Penalaran Universitas Airlangga yang baru.


Kepada saudara Sholihudin kami ucapkan selamat, semoga dapat menjalankan tugas ini dengan baik dan dapat berjalan sesuai harapan kita semua.

0 komentar:

Posting Komentar